Binmas Polres Kota Magelang Adakan Silaturahmi Da’i Kamtibmas

    Binmas Polres Kota Magelang Adakan Silaturahmi Da’i Kamtibmas
    Kasat Binmas AKP Edi Suryono, S.H.,M.H bersama KH Abdurrosyid, sesaat sebelum acara dimulai. (Foto, Dokumen Humas Polres Kota Magelang)

    Magelang - Bertempat di Aula Polres Magelang Kota, Selasa (25/10/2022) Binmas Polres Magelang Kota mengadakan kegiatan silaturahmi dengan mengangkat tema “Peran Da'i Kamtibmas dalam Menciptakan Situasi Kamtibmas yang aman, kondusif dan bebas dari paham intoleransi”.

    Kegiatan silaturahmi Da'i Kamtibmas ini mengantisipasi munculnya paham-paham radikal yang ada di wilayah hukum Polres Magelang Kota.

    Hadiri  dalam acara tersebut, Kasat Binmas AKP Edi Suryono, S.H., M.H. beserta anggota Satuan Binmas Polres Magelang Kota, Sekretaris Kemenag Kota Magelang yang juga pengasuh utama Pondok Pesantren Selamat (Pontren Selamat) Kota Magelang, KH. Abdurrosyid, M.Ag., Kepala KUA se Kota Magelang, Fokotama Kota Magelang, DMI Kota Magelang, BKM Kota Magelang dan 40 Ketua takmir Masjid, yang ada di Kota Magelang.

    Kegiatan silaturahmi Da'i Kamtibmas tersebut dibuka langsung oleh Kasat Binmas, AKP Edi Suryono, S.H., M.H. yang dilanjutkan dengan menyampaikan pesan, tentang pentingnya peran para Da’i kamtibmas  dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang aman, kondusif dan bebas dari paham intoleransi di wilayah hukum Polres Magelang Kota.

    “Dengan diadakannya silaturahmi  Da’i Kamtibmas ini, harapannya dapat lebih bersinergi antara Polri dan para Da’i Kamtibmas dalam berkomunikasi, membangun, menjaga kondusifitas keamanan dan ketertiban dimasyarakat. Termasuk mencegah paham intoleransi masuknya ke Wilayah Kota Magelang” papar Edi.

    Abdurrosyid, Sekretaris Kemenag Kota Magelang yang juga pengurus utama Pondok Pesantren Selamat, saat memaparkan materinya. (Foto, Dokumen Humas Polres Kota Magelang)

    Sementara itu Sekretaris Kemenag Kota Magelang KH. Abdurrosyid, M.Ag, memaparkan materi tentang strategi menangkal virus radikalisme.

    “Melalui gerak Langkah program “memutus” mata rantai masyarakat dari sumber-sumber berkembangnya pola pikir (virus) radikal serta membangun sinergi dengan keluarga, pendidikan, (tokoh) agama  dan pemerintah, virus radikalisme dapat dideteksi sejak awal” kata Abdurrosyid.

    Untuk lebih memahamkan atas materi yang telah disampaikan, Abdurrosyid membuka sesi  diskusi yang dilanjutkan dengan tanya jawab dengan para peserta yang berkesempatan hadir dalam acara tersebut. (hm)

    binmas poresta magelang silaturahmi
    Hermanto

    Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    Irdam IV/Diponegoro Dampingi Kasad Pada...

    Artikel Berikutnya

    Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Widi Prasetijono...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Tak Mau Kalah dengan Prajurit TNI, Emak - Emak Ikut Andil Angkat Semen
    Komandan kodim 0722/Kudus Mengikuti Upacara HARKITNAS Di Halaman Pendopo
    Kodim 0716/Demak Gelar Upacara Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2024
    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa  dampingi Kegiatan Pompanisasi
    Danramil 12/Mranggen Hadiri Kegiatan Pengajian Umum Sedekah Bumi Desa Wringinjajar

    Ikuti Kami