SURAKARTA - Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Rudianto meresmikan sarana kebugaran Warastra Fitnes Center di Makorem 074/Warastratama, Jl. Slamet Riyadi No.550, Kerten, Kec. Laweyan, Kota Surakarta, Jawa Tengah, Senin (16/08/2021).
Gedung Warastra Fitnes Center Korem 074/Wrt ini merupakan salah satu wujud perhatian Pimpinan terhadap prajurit dan PNS Korem 074/Wrt untuk meningkatkan kualitas kesehatan sehingga dapat menunjang terlaksananya tugas pokok secara optimal.
Selain itu, didirikannya sarana fitnes ini juga untuk membentuk prajurit yang profesional dengan memiliki tubuh yang ideal. Tempat kebugaran moderen tersebut dilengkapi berbagai macam peralatan dan fasilitas kebugaran dan sarana penunjang berolahraga.
Pangdam IV/Diponegoro mengungkapkan bahwa para prajurit harus melaksanakan olah raga setiap hari sesuai kebutuhan. Semua diberikan kebebasan untuk memilih olahraga yang diminati baik itu fitnes, lari, jalan kaki, tenis meja dan lain sebagainya. Kebiasaan sehat ini dimaksudkan untuk membuat kesadaran pribadi, mengasah diri, melatih diri dan menjaga kebugaran masing-masing.
“Sesuai dengan kemampuan masing-masing setiap hari terus laksanakan olah raga”, ungkap Pangdam.
Berikutnya Pangdam berpesan agar pusat kebugaran yang telah dibangun tersebut dirawat bersama sehingga dapat dirasakan manfaatnya dalam jangka waktu lebih lama. Seorang pemimpin harus memiliki komitmen memberikan kontribusi positif kepada yang dipimpinnya karena hakikatnya itu semua akan dikembalikan oleh Tuhan kepada diri sendiri.
“Apa yang sudah dicontohkan oleh pak Deddy, para Komandan-Komandan Satuan sebelumnya itu adalah sesuatu yang baik, buat apa yang bisa kamu lakukan dan pada akhirnya untuk diri sendiri”, pungkas Pangdam.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut para Danrem 074/Wrt Kolonel Inf Deddy Suryadi, S.I.P. Asisten Kasdam IV/Diponegoro, Plh. Kapendam IV/Diponegoro Letkol Inf Muchlis Gasim, S.H., M.Si., dan Para Dandim jajaran Korem 074/Wrt. Sumber Pendam IV/Diponegoro.